Rabu, 15 Oktober 2014

Tips Mengatasi Alergi Dingin





Alergi kulit karena cuaca dingin merupakan suatu kekadaan yang ditandai dengan reaksi pada bahan-bahan pemicu alergi atau alergen misalnya adalah serbuk sari, bulu binatang, dan bahan lainnya yang menurut kita asing. Alergi dingin merupakan suatu keadaan yang ditandai dengan sistem kekebalan tubuh yang sangat sensitif. Sistem kekebalan tubuh ini salah mengidentifikasikan bahan yang memang tidak berbahaya namun dianggap berbahaya bagi tubuh, dan pada akhirnya menyebabkan kekuatan yang menjadi lebih besar daripada yang harusnya diperlukan.


Salah satu alergi yang bisa terjadi adalah alergi kulit karena cuaca dingin. Banyak orang yang menderita alergi disaat mereka sedang berada pada tempat dimana suhu lebih dingin dari biasanya. Selain karena perubahan suhu, busa juga terjadi karena mekanik, cahaya dan lainnya.

Rangsangan yang terjadi pada alergi kulit karena cuaca dingin biasanya ditandai dengan adanya suatu tekanan. Rasa gatal yang bisa muncul pada kulit yang mengalami tekanan misalnya seperti di ikat pinggang, pakaian dalam atau juga pada bagian telapak kaki. Gejala alergi dingin yang dirasakan akibat rangsangan mekanik ini adalah biasanya kemerahan dan juga gatal jika ia meletakkan tangannya diatas meja atau juga diatas lipatan kursi.

Gejala alergi kulit yang disebabkan karena cuaca dingin dalam bentuk gatal yang terjadi disebabkan karena rangsangan yang terjadi pada udara dingin. Kemudian akan muncul bentol-bentol yang bisa muncul dibagian yang terpapar hawa dingin saja, namun bisa juga diseluruh badan. Gejala alergi yang terjadi ini biasanya disebabkan karena suhu dingin yang merangsang terjadinya bahan kimia mengalami pelepasan yang biasanya disebut dengan histamin dari sel Mast (mast cells).

Obat untuk Mengatasi alergi kulit karena cuaca dingin adalah obat yang termasuk dalam golongan antihistamin. Pada keadaan alergi yang akut biasanya, selain histamin kadang juga diperlukan obat jenis steroid. Untuk menghindari terjadinya gejala yang terjadi karena alergi dingin adalah dengan tidak melakukan kontak langsung dengan udara atau air yang dingin. Cukup sering terjadi jika alergi dingin pada waktu yang lama akan bisa menghilang dengan sendirinya.

Beberapa cara mengatasi alergi kulit karena cuaca dingin.

1. Mencoba Uap Panas

Menghirup uap panas termasuk salah satu cara untuk mengatasi alergi dingin yang paling sederhana untuk mengurangi rasa tidak nyaman pada hidung anda karena tersumbat.

2. Cari tahu pemicunya

Mencari pemicu penyebab anda mengalami alergi kulit karena udara dingin terdengar sederhana. Untuk menghindari pemicu tersebut ada baiknya anda membuat janji dengan dokter ahli alergi untuk melakukan tes alergi kulit yang anda alami. Tes alergi pada kulit yang disebabkan karena cuaca dingin atau karena hal yang lainnya dapat membantu anda untuk menemukan apa yang menjadi pemicu alergi dingin muncul pada anda.

3. Pola makan yang sehat

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa anak-anak yang diajarkan untuk menerapkan pola makan yang sehat akan memiliki lebih sedikit gejala terserang alergi kulit karena cuaca dingin. Pola makan sehat yang dimaksud dengan mengkonsumsi sayuran segar, buah-buahan, dan kacang khususnya buah anggur, apel, jeruk, dan tomat.

4. Tingkatkan vitamin D

Kekurangan vitamin D dapat menyebabkan timbulnya alergi atau membuat alergi anda bertambah buruk. Untuk anda yang memiliki alergi dingin usahakan untuk mendapatkan setidaknya 200 IU vitamin D setiap harinya. Untuk anda yang bingung dengan sumber Vitamin D, jangan khawatir sekarang banyak sumber vitamin D yang dapat anda peroleh melalui minyak ikan dan lemak ikan yang berasal dari ikan tuna dan salmon atau pada ikan jika tidak dapat mendapatkan asupan vitamin D dari pola makan. Anda juga dapat mendapatkan asupan vitamin D juga dari sinar matahari.

5. Menggunakan pakaian yang tebal

Untuk menghindari alergi kulit karena cuaca dingin anda perlu melindungi kulit anda dari udara dingin dengan menggunakan pakaian yang lebih tebal dari biasanya. Pilihlah bahan pakaian yang akan anda gunakan yang tidak memicu alergi anda bertambah parah dan alergi lainnya. Jauhi pakaian berbahan wol atau serat berlebih.

6. Lakukan pengobatan lebih lanjut

Apabila alergi kulit karena cuaca dingin anda sudah sering muncul dengan rasa gatal yang berlebihan dan terbakar, ada beberapa cara yang dapat anda lakukan untuk mengatasi rasa gatal tersebut diantaranya seperti melakukan pengobatan dengan menggunakan kortikostreoid. Namun anda perlu memperhatikan bahwa pengobatan dengan kortikostreoid bukanlah pengobatan yang aman untuk kesehatan bila dilakukan dalam jangka waktu yang lama. Anda juga dapat menyuntikkan imunoterapi atau alergen ke dalam tubuh dengan jumlah yang meningkat secara berkala. imunoterapi adalah sejenis suntikan elergen yang memerlukan dama yang cukup besar dan waktu yang tidak sebentar. Untuk itu rawatlah kulit anda dengan asupan vitamin D yang cukup untuk mencegah alergi kulit atau alergi lainnya karena cuaca dingin atau karena sebab yang lain.

7. Menggunakan bedak atau lotion

Untuk anda yang mengalami alergi dingin dan takut dengan obat anda dapat menggunakan bedak atau lotion untuk mengurangi alergi yang anda derita. Anda dapat menggunakan bedak yang mengandung salicy atau lotion yang mengandung antihistamin. Apabila alergi kulit yang anda alami masih dalam tinggat yang rendah dan belum terlalu parah, bedak dan lotion dapat membantu mengurangi alergi anda.(alergidingin)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar